SiteMETER

Website counter

The Promise (chapter 2)

Diposting oleh For Friendship di 22.44

Sabtu, 08 November 2008


Awalnya cerita ini dimulai ketika seorang bocah yg sedang berjalan sambil memandang langit biru yag luas. Kemudian seekor burung terbang di atasnya. Lalu bocah itu berpikir " Betapa senangnya burung itu, dapat terbang ke kemana saja dia mau. Kalau aku umpamakan burung yg terbang tinggi itu bagaikan kebebasan." Kemudian tiba-tiba ada suara tembakan yang terdengar. Saat bocah itu melihat burung tadi burung itu terjatuh karena tertembak. Saat mendekati burung itu dari kejauhan seseorang berteriak " Menjauh dari buruanku nak!!! Aq telah menantikannya sejak siang tadi!."
Ternyata seorang pemburu yg kelihatannya sangat keletihan karena menunggu buruannya. Kemudian bocah itu bertanya " Mengapa engkau membunuh burung itu pak?" Kemudian pemburu itu menjawab " Apa maksudmu nak? tentu saja untuk dimakan" Lalu bocah itu kembali bertanya " Apakah engkau tidak kasihan kepada burung itu?" Pemburu itu menjawab " Nak ini namanya keadilan, burung ini diciptakan agar kita tidak kelaparan." Kemudian pemburu itu pergi meninggalkan bocah itu. Dalam hatinya bocah itu berpikir " Apakah yang namanya keadilan itu selalu merampas kebebasan?" Tanpa pikir panjang bocah itu berjanji "Jika sudah besar nanti aku akan menjadi seorang pengacara!!!"

0 komentar: